CAT SEPECIAL EFEK
Bosan dengan dinding yang tampil polos? Mungkin saatnya Anda bereksperimen dengan cat spesial efek. Produk terbarunya Suede Art Stone mampu menghasilkan tampilan seperti batu alam bertekstur halus, dan Stucco Veneziano yang menghadirkan nuansa batu onyx yang licin.
Suede tersedia dalam 20 warna, dibuat dari emulsi akrilik yang diformulasi khusus untuk membuat efek pengecatan bertekstur halus, bergradasi, dengan hasil akhir tidak mengilap (matt finish). Jika dilihat sekilas dari jauh menyerupai kain beludru. Produk dapat diaplikasikan pada berbagai media seperti dinding beton baik interior maupun eksterior, gipsum, gerabah, besi, kayu, alumunium dan kanvas.
Cat juga dapat membantu menutup retak halus pada permukaan tembok, tahan cuaca, melindungi tembok dari efek pengapuran, tidak menguning, ramah lingkungan karena tidak mengandung campuran solven/thinner, merkuri (timbal), dan formaldehyde.
Cara aplikasi, setelah dinding dibersihkan, lapisi permukaannya dengan cat dasar (undercoat atau wall sealer) dan biarkan kering selama 3 - 4 jam. Setelah itu baru aplikasikan cat tanpa perlu diencerkan dengan rol sebagai lapisan pertama. Setelah kering selama 3 - 4 jam, aplikasikan lapisan kedua dengan kuas besar secara silang menyilang dan biarkan mengering selama 3 - 4 jam. Kerjakan dengan teknik yang sama pada lapisan ketiga. Daya sebar cat mencapai 5 - 6 m2/liter.
produsen Suede dan Stucco. Suede Art Stone ditawarkan dalam kemasan 2,5 liter dan 20 liter seharga Rp175 ribu dan Rp1,35 juta.
Sementara Stucco Veneziano lebih tepat untuk aplikasi interior dinding plafon dan kolom. Cat ini menghasilkan warna bergradasi, gelap dan terang yang menarik dan berkesan alami. Daya sebar teoritis 3 - 4 m2/kg. Alat yang diperlukan adalah trowel stainless steel, kape/spatula, dan amplas halus nomor 400. Setelah diberi cat dasar, Stucco bisa langsung diaplikasikan tanpa diencerkan memakai trowel atau spatula secara merata, dan biarkan mengering minimal enam jam.
Setelah itu aplikasikan lapisan kedua tipis-tipis dengan spatula, variasikan sapuannya secara silang menyilang sehingga tampak ada gradasi. Gesekkan sisi trowel/spatula untuk menimbulkan efek gradasi. Setelah mengering dalam 2-3 jam, amplas permukaan bidang secara merata dan bersihkan sisa debu amplasan dengan kain lembab. Terakhir kuaskan lapisan cat ketiga seperti langkah sebelumnya. Pemakaian mesin amplas untuk bidang yang lebar sangat membantu. Untuk proteksi dan hasil yang lebih licin, beri semir atau wax Stucco sebagai finishing. Produk tersedia dalam 12 warna dengan kemasan 1, 5, 20 kg seharga Rp200 ribu, Rp800 ribu dan Rp2,2 juta.